C'est la vie

Biaya hidup di Kota Lille dan kota utara lainnya
Salah satu hal penting yang harus di Persiapkan sebelum kuliah di perancis, yaitu calon mahasiswa wajib tahu harga kisaran biaya hidup di kota yang di tuju, berikut kisaran biaya hidup di kota lille dan kota utara lainnya :

  • Tempat tinggal (Studio, Apartement, chambre) : 400-600 euros
  • Biaya bahan makanan dan keperluan pokok lainnya : 150-200 euros
  • Langganan trasnportasi selama setahun : 250 euros
  • Asuransi tempat  tinggal : perbulan sekitar 7 euro, setahun sekitar 50 euro

Tips hidup murah di Lille
Sebagai mahasiswa dengan budget yang terbatas tentu nya hemat adalah hal yang wajib di lakukan, berikut tips untuk hidup hemat di Lille :

1.     Memilih supermarket yang tepat

Di Perancis beda supermarket harga barang yang di jual pun berbeda, supermarket dengan harga terjangkau adalah Auchan, Leclerc dan Lidl, sedangkan supermarket dengan harga yang mahal adalah monoprix, Casino, carefour express. Serta, untuk membeli buah dan sayuran lebih murah jika membeli di pasar pagi dibandingkan di supermarket.
2.     Memilih asuransi tempat tinggal

Di Perancis semua orang wajib membayar asuransi tempat tinggal dan ada berbagai macam asuransi tempat tinggal, di perancis apapun akan lebih murah jika berlangganan untuk setahun di bandingkan sebulan, jika kalian sudah nyaman dan yakin akan tinggal dalam waktu lama di studio yang kalian tempati sekarang, sebaiknya pilih asuransi tempat tinggal untuk jangka waktu setahun, referensi asuransi tempat tinggal tahunan dengan harga terjangkau adalah, ADH dan smeno.
3.    Memilih bank yang tepat

Ada berbagai macam bank di Perancis yang bisa menjadi pilihan mahasiswa, bank di Perancis dengan biaya bulanan terjangkau adalah Caisse D’epergne (1 euro per bulan untuk umur di bawah 25 tahun) dan BNP Paribas (0 euro/ tidak ada biaya bulanan)

Fasilitas-fasilitas di universitas Prancis

  1. Maison de langue (rumah bahasa)
    Adalah sebuah tempat untuk mahasiswa mempelajari berbagai bahasa dari bahasa eropa sampai asia seperti (Spanyol, Italia, Jerman, Mandarin, Arab, Portugis, DLL), mahasiswa dapat mengikuti kursus bahasa ini secara gratis.
  2. Restaurant universitaire (kantin universitas)
    Di kantin universitas mahasiswa bisa mendapatkan makanan yang lezat dan bergizi yang meliputi makanan pembuka, hidangan utama dan makanan penutup hanya dengan harga 3,25 € à 3,30 €
  3. MAISON DES ÉTUDIANTS
    memperkenalkan siswa pada kegiatan baru, mengembangkan bakat artistik mereka, mengatur acara, bertemu dengan asosiasi siswa, dan bersantai setelah kelas.
  4. La salle de musique (ruang musik)
    Ruangan kedap suara dengan peralatan musik yang lengkap seperti drum, gitar, piano, bass, dll untuk memfasilitasi mahasiswa mengasah bakat di bidang musik.
  5. La salle de sport
    Adalah sebuah gedung yang berisi berbagai macam fasilitas untuk menunjang kegiatan olahraga mahasiswa seperti lapangan basket, lapangan sepak bola, ruangan dansa, DLL.

Need More Information ?

Contact Us

Buku
panduan
Instagram
- social media